Home » » Insekta | Ordo Dermaptera

Insekta | Ordo Dermaptera

Written By profitgoonline on Rabu, 28 November 2012 | 20.59

Mencakup Insekta kecil sampai dengan yang berukuran cukup besar. memiliki antena yang panjang dan ramping. Sayap depan mengeras (elyptra), sayap belakang oval seperti selaput (membran) terlipat. Pada waktu istirahat, sayap belakang terkatup oleh elytra. tarsi beruas tiga, abdomen berakhir sebagai sepasang forsep (cerci) yang mneonjol. Alat mulut untuk mengunyah. Metamorfosis tak sempurna (gradual). makan tanaman hijau atau insekta lain. hidup bersembunyi di celah celah. 

Forficula auricularia
biologi dermaptera
Deskripsi. umumnya tubuh berwarna coklat, ukuran dapat tumbuh hingga mencapai  17 mm. Sayap belakang  berkembang dengan baik, meskipun memiliki sayap spesies ini tampak enggan untuk terbang.

Biologi. Ditemukan di berbagai habitat yang berbeda dan aktif malam hari (nocturnal). Pada siang hari mereka bersembunyi di celah-celah sempit diantara bebatuan. Sering masuk kedalam rumah dengan merangkak melalui celah-celah kecil di sekitar pintu dan jendela yang terbuka. Memakan hewan dan tumbuh-tumbuhan, Induk betina melakukan perwatan untuk telur dan nimfa muda. jumlah telur 20-50 butir yang diletakkan di dalam tanah. Siklus hidup penuh membutuhkan waktu setahun. Fungsi penjepit di ujung perut tidak diketahui secara pasti. Ketika merasa terancam, bagian perut akan diangkat ke atas dan penjepit terbuka lebar.

Distribusi. Umum dan luas di seluruh Eropa, termasuk Kepulauan Inggris, Amerika Utara dan Selandia Baru.
Share this article :
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Materi Kuliah | Fanspage Facebook | Twitter
Copyright © 2013. BIOLOGI - All Rights Reserved
Published by BIOLOG-INDONESIA